Auditori

 

Visual, Auditori, Kinestetik. Yang Mana Gaya Belajar Kamu? 

Part II

 

Pada Blog pertama kita telah membahas gaya belajar visual, pada blog kedua ini kta kan membahas gaya belajar auditori, apa itu gaya belajar auditori.Yuk, kita pelajari lebih dalam! Keep reading :)

Gaya Belajar Auditori

Gaya Belajar

 

 

Untuk yang memiliki gaya belajar auditori, mengandalkan pendengaran sebagai menerima informasi dan pengetahuan. Orang tipe tidak masalah dengan tampilan visual saat mengajar, yang penting adalah mendengarkan pembicaraan guru dengan baik dan jelas. Nah, makanya tipe auditori biasanya paling peka dan hafal dari setiap ucapan yang pernah didengar bukan apa yang dilihat. Psst, kalau ada teman yang hobi untuk mengingatkan kelas untuk tenang bisa jadi teman kamu tipe auditori tuh!

Gaya Belajar

 

Kalau memiliki karakteristik berikut berarti kamu termasuk tipe auditori:

  1. Lebih mudah mengingat sesuatu dari apa yang didengar daripada yang dilihat
  2. Senang mendengarkan
  3. Mudah terdistraksi dengan keramaian
  4. Kesulitan dalam tugas atau pekerjaan yang melibatkan visual
  5. Pandai menirukan nada atau pun irama suara
  6. Senang membaca dengan mengeluarkan suara atau menggerakkan bibir mereka
  7. Biasanya merupakan pembicara yang fasih
  8. Mudah dalam mengingat nama saat berkenalan dengan orang baru

 

Gaya Belajar

 

Cara belajar yang tepat untuk auditori:

  1. Dengarkan musik yang disukai
  2. Bisa merekam saat guru mengajar lalu dikemudian hari didengarkan kembali
  3. Apabila membaca buku, bisa sambil diucapkan dengan suara pelan untuk lebih mudah mengingat
  4. Mendengarkan materi yang diajarkan guru saat di kelas dengan seksama
  5. Belajar dengan diskusi bersama teman supaya lebih mudah memahami maupun mengingat materi

 

 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kelas X IPA 3

Lima Tahap Untuk Meraih Mimpi, XI IPS 1

Sepuluh IPA 3